Monday, January 3, 2011

LG Optimus One, Harga, Review dan Spesifikasi

LG merilis ponsel Android yang bernama LG Optimus One. Tidak mengedepankan spesifikasi super canggih, produk ini justru mengedepankan sistem navigasi di dalamnya.

LG memang terbilang kurang serius merilis ponsel Android. Bukan tanpa alasan, pabrikan ponsel asal Korea tersebut agaknya masih mencari waktu yang tepat untuk mengerahkan semua jagoannya.

Meski demikian, bukan berarti hal itu membuat LG berhenti menyegarkan lini produknya. Andalan terbaru mereka adalah Optimus One. Apa saja kemampuannya?

Bentuk LG Optimus One tidak berbeda jauh dengan terdahulunya, tampil elegan dengan tombol minimalis. LG Optimus One ini mengusung layar berukuran 3,2 inch yang sanggup menampilkan resolusi hingga 320 X 480 pixel. Ini berarti pengguna bakal mendapatkan gambar yang cukup tajam.

Ponsel ini pun terasa pas digenggaman, terlebih lagi bahan karet yang melekat di bagian belakang membuatnya tidak mudah licin. Sembari menggenggam, ibu jari pun tidak kesulitan digunakan untuk bernavigasi. Tiap sentuhan begitu mulus dan presisi.

LG menjanjikan LG Optimus One telah dilengkapi dengan 14 aplikasi yang menyenangkan. Salah satunya NDrive, aplikasi navigasi yang dilengkapi dengan peta offline di dalamnya.

Pada umumnya pengguna ponsel Android apapun bisa mencicipi NDrive namun bakal dikenakan biaya berlangganan. Khusus untuk pemilik Optimus One, aplikasi tersebut bisa dinikmati gratis selamanya di LG Optimus One. Peta yang ada pada NDrive juga terbilang detail, lengkap dengan suara navigasi dan tampilan bangunan 3 dimensi.

Selain NDrive, LG Optimus One juga hadir dengan 13 aplikasi lainya di antaranya, OI File Manager, Shazam, Movie Finder, Bumb, Layar, Foursquare dan lainnya.

Selain menyediakan aplikasi dari pihak ketiga, LG juga membenamkan aplikasi buatannya yakni, Application Advisor. Fungsinya, aplikasi tersebut akan merekomendasikan aplikasi apa saja yang paling diminati pengguna Android.

Mengingat ada lebih 300 ribu aplikasi Android di market, LG menganggap program besutannya itu bisa sangat membantu.

LG Optimus One dibekali prosesor 600MHz dengan kapasitas memory 512 MB. Jadi jelas sekali jika jeroan bukanlah kelebihan ponsel ini, melainkan aplikasi navigasi yang sulit dijumpai pada produk sekelasnya.

LG Optimus One, mulai dijual pada Januari 2011 pada kisaran harga Rp 2,9 juta.(Detikinet.com)

No comments:

Post a Comment