Wednesday, April 20, 2011

Nokia C2-06, Ponsel Murah dgn Dual Sim

Nokia C2-06 - Lini keluarga ponsel Nokia terbaru dari seri Touch and Type belum lama muncul dalam beberapa foto. Foto-foto yang terpampang itu menunjukkan sebuah ponsel Nokia yang diklaim sebagai Nokia C2-06.

Nokia tampaknya tengah menyiapkan seri terbaru dari Touch and Type. Ini terbukti dengan beredarnya beberapa foto yang memperlihatkan sebuah unit ponsel bertipe Nokia yang diklaim sebagai Nokia C2-06.

Menurut GSMArena, sebelumnya juga telah bocor pada bulan Maret ponsel yang mirip dengan yang sekarang. Meski ada sedikit perbedaan, yaitu area pada bagian bawah layar utama. Nokia C2-06 ini disebut-sebut sebagai ponsel dual SIM dengan harga yang murah.
Nokia C2-06
Pada foto-foto tersebut terlihat Nokia C2-06 ini adalah sebuah ponsel berbentuk candybar dengan konsep slider, dimana terdapat keyboard apabila pengguna menggeser layar utama ponsel.

Meski telah dibenamkan keyboard secara fisik, Nokia C2-06 ini juga diberikan kemampuan touchscreen. Hal ini sesuai dengan seri Nokia yang diberi tajuk "Touch and Type". Selain yang telah disebutkan, Nokia C2-06 adalah ponsel berbasiskan 2G tanpa dukungan Wi-Fi.

Beberapa spesifikasi lain yang menemani ponsel yang satu ini juga terlampir, seperti kamera berkapasitas 2MP, 3.5mm audio jack, microUSB port dan diperkuat dengan baterai BL-5C. Ada pula sebuah shorcut dalam mengakses Ovi Maps, tapi tanpa ditemani dengan dukungan GPS.

Penasaran, tunggu saja berita selanjutnya terkait dengan ponsel Nokia murah ini.

Sumber

No comments:

Post a Comment